Login Here
News Update
Visitor
![]() |
Hari Ini | 4121 |
![]() |
Kemarin | 3497 |
![]() |
Minggu Ini | 87625 |
![]() |
Minggu Lalu | 48593 |
![]() |
Bulan Ini | 156428 |
![]() |
Keseluruhan | 6466722 |
![]() |
Online User | 7 |
PROGRAM STUDY OF INTERNAL MEDICINE
Udayana University School of Medicine / Sanglah General Hospital
![]() |
Hari Ini | 4121 |
![]() |
Kemarin | 3497 |
![]() |
Minggu Ini | 87625 |
![]() |
Minggu Lalu | 48593 |
![]() |
Bulan Ini | 156428 |
![]() |
Keseluruhan | 6466722 |
![]() |
Online User | 7 |
Mengakhiri tahun dengan kebersamaan dan kebahagiaan menjadi tradisi yang dinantikan oleh banyak orang. Acara gathering dan tukar kado akhir tahun 2024 merupakan momen spesial untuk mempererat hubungan, merayakan pencapaian selama setahun, serta menciptakan kenangan indah bersama rekan kerja, sahabat, maupun keluarga. Pada hari Jumat 27 Desember 2024 dilaksanakan acara gathering dan tukar kado akhir tahun 2024 di Ruang Pertemuan Prof. Moerdowo, Gedung Angsoka Lantai 4 RS Ngoerah Denpasar. Acara ini merupakan acara tahunan yang rutin dilakukan di lingkungan Program Studi Spesialis Ilmu Penyakit Dalam FK Unud/RS Ngoerah guna mempererat hubungan antara jajaran staf Ilmu Penyakit Dalam dan residen-residen peserta didik sebagai Keluarga Besar Interna.
Acara diawali dengan sambutan, kemudian dilanjutkan dengan pemberian testimoni dan pemberian kesan-pesan terkait pencapaian dan momen-momen indah dari satu tahun kebelakang. Kemudian dilakukan penayangan video recap yang menunjukkan highlight dari tahun 2024, yang terdiri dari acara akademik, ilmiah, hingga acara kekeluargaan di lingkungan Program Studi Spesialis Ilmu Penyakit Dalam FK Unud/RS Ngoerah. Setelah penayangan video, dilakukan sesi tukar kado dengan peserta seluruh jajaran staf Departemen KSM Ilmu Penyakit Dalam FK Unud/RS Ngoerah, peserta didik Program Studi Spesialis Ilmu Penyakit Dalam FK Unud/RS Ngoerah, serta peserta didik Program Studi Subspesialis Ilmu Penyakit Dalam FK Unud/RS Ngoerah. Dilakukan pengumpulan kado yang telah terbungkus pada awal acara dan dilakukan pemberian kado secara anonim dan mengacak.
Acara berlangsung dengan lancar dan membawa kehangatan diantara peserta. Acara gathering ini diharapkan dapat mempererat rasa kekeluargaan antara seluruh staf, residen, dan tenaga kependidikan di lingkungan Departemen/KSM Ilmu Penyakit Dalam.
Menutup tahun dengan kebersamaan, mengenang perjalanan yang telah kita lewati, dan menyambut tahun baru dengan semangat baru.
Terima kasih atas kenangan indah yang tercipta pada tahun 2024, selamat datang tahun 2025.
Semoga tahun baru ini membawa banyak prestasi, kebahagiaan, dan kehangatan diantara peserta didik dan jajaran staf di lingkungan Departemen/KSM Ilmu Penyakit Dalam FK Unud/RS Ngoerah.
Head Office of internal Medicine Program Study
Angsoka Building 4th floor, Sanglah Hospital, Denpasar, Bali
Telp. (0361) 246274 Fax. (0361) 235982
email: [email protected]