PROGRAM STUDY OF INTERNAL MEDICINE

Udayana University School of Medicine / Sanglah General Hospital

Loading
  • Kunjungan ke Panti Asuhan

  • Pelantikan Sp.P.D.

  • Mini Simpo

  • BAGUS 2018

  • Pemilihan Wakil Lurah

  • PKB XXX 2022

  • Current
  • Kunjungan ke Panti Asuhan
  • Pelantikan Sp.P.D.
  • Mini Simpo
  • BAGUS 2018
  • Pemilihan Wakil Lurah
  • PKB XXX 2022

Ujian Komprehensif dr. Putu Juni Wulandari

18 August 2022, by Ni Made Putri Lastiana
Ujian Komprehensif dr. Putu Juni Wulandari

Dalam Pendidikan spesialis Ilmu Penyakit Dalam di Fakultas Kedokteran Universitas Udayana/RSUP Prof. Ngoerah banyak tahapan-tahapan ujian yang harus dilewati oleh residen untuk menjadi seorang spesialis Ilmu Penyalkit Dalam. Ujian Komprehensif adalah salah satu ujian tahap akhir setelah menyelesaikan berbagai ujian berjenjang seperti ujian tesis maupun ujian Board Nasional.

Hari Senin, tanggal 8 Agustus 2022 merupakan hari yang menegangkan dan penantian bagi seorang dr.Putu Juni Wulandari karena pada tanggal tersebut dilaksanakannya ujian komprehensif. Ujian komprehensif diselenggarakan di SMF Ilmu Penyakit Dalam FK Udayana/RSUP Prof. Ngoerah di Gedung Angsoka Lantai 4, di ruang pertemuan secara offline.

Adapun tim penguji yang ikut dalam penentuan Ujian Komprehensif ini, meliputi Dr.dr.Yenny Kandarini, SpPD, K-GH selaku ketua tim penguji, Prof.Dr.dr. Tjokorda Raka Putra, SpPD, K-R, Prof. Dr. dr. I Gde Raka Widiana, SpPD, K-GH, Prof. Dr. dr. Ketut Suega, SpPD, K-HOM, Dr.dr. I Made Bagiada, SpPD, K-P, dr. Ketut Suardamana, SpPD, K-AI, Dr.dr. Made Ratna Saraswati, SpPD, K-EMD, Dr. dr. I Made Susiala Utama, SpPD, K-PTI, Dr.dr. I Made Junior Rina Artha, SpJP (K), dr. Gde Somayana, SpPD, K-GEH, dr. Ida Bagus Putu Putrawan, SpPD, K-Ger, dengan notulensi dr.Vincentius Donnie Pramudita, SpPD

Proses tanya jawab pada ujian komprehensif berlangsung kurang lebih  120 menit dengan sangat kondusif dan memuaskan para penguji. Dr. Putu Juni Wulandari dinyatakan lulus tepat waktu dengan hasil yang memuaskan. Pada akhir ujian komprehensif ditutup dengan foto bersama dengan penguji dan ucapan selamat oleh penguji ke kandidat ujian. Sukses selalu untuk dr.Putu Juni Wulandari, SpPD semoga ilmu yang diperoleh selama pendidikan berguna bagi orang banyak.


Head Office of internal Medicine Program Study
Angsoka Building 4th floor, Sanglah Hospital, Denpasar, Bali
Telp. (0361) 246274 Fax. (0361) 235982
email: internaudayana@gmail.com