PROGRAM STUDY OF INTERNAL MEDICINE

Udayana University School of Medicine / Sanglah General Hospital

Loading
  • Kunjungan ke Panti Asuhan

  • Pelantikan Sp.P.D.

  • Mini Simpo

  • BAGUS 2018

  • Pemilihan Wakil Lurah

  • PKB XXX 2022

  • Current
  • Kunjungan ke Panti Asuhan
  • Pelantikan Sp.P.D.
  • Mini Simpo
  • BAGUS 2018
  • Pemilihan Wakil Lurah
  • PKB XXX 2022

KULIAH KHUSUS OLEH Dr. dr. I Wayan Losen Adnyana, SpPD-KHOM

01 March 2022, by Kresnawati
KULIAH KHUSUS OLEH Dr. dr. I Wayan Losen Adnyana, SpPD-KHOM

Trombositopenia merupakan salah satu kelainan hematologis yang sering ditemukan dan dikarakteristikan dengan kadar platelet dibawah nilai normal. Terdapat berbagai macam penyebab terjadinya trombositopenia, sehingga sulit untuk menegakkan diagnosis dan pemeriksaan lanjutan dibutuhkan untuk kondisi penyerta. Dalam kuliah khusus oleh Dr. dr. I Wayan Losen Adnyana, Sp.PD, kondisi trombositopenia terjadi apabila kadar platelet dibawah 150.000 sel/mL. Adapun trombositopenia yang mengancam nyawa adalah apabila kadar platelet mencapai < 20.000 sel/mL. Trombositopenia dapat terjadi akibat 2 kondisi, yaitu penurunan produksi platelet atau peningkatan destruksi platelet (baik di spleen maupun di perifer). Kondisi lainnya yang perlu diperhatikan adalah pseudotrombositopenia, dimana kadar platelet sebenarnya dalam batas normal namun terdapat clumping sehingga terjadi trombositopenia semu.

dr Losen menjelaskan bahwa klasifikasi gangguan produksi platelet dapat terjadi secara kongenital atau didapat (akibat infeksi virus dan induksi obat – obatan). Sedangkan, peningkatan destruksi platelet dapat disebabkan oleh kondisi imun (seperti ITP, drug induced thrombocytopenia, heparin induced thrombocytopenia) dan non-imun (seperti trombositopenia pada kehamilan, TTP, DIC, hemolytic uremic syndrome atau hemolytic disease of the newborn). Pada sesi selanjutnya, dr. Losen menjelaskan lebih lengkap dan secara mendetail mengenai diagnosis serta tatalaksana beberapa penyakit dasar penyebab trombositopenia, seperti ITP, medication induced thrombocytopenia, TTP dan DIC. Di akhir presentasi, dr. Losen memberikan algoritma pendekatan diagnosis trombositopenia untuk memudahkan peserta didik memahami materi yang sudah diberikan secara ringkas. Diskusi di akhir sesi kuliah berlangsung sangat interaktif, sehingga kuliah khusus ini memberikan wawasan terbaru kepada seluruh peserta didik Program Studi Spesialis Ilmu Penyakit Dalam mengenai trombositopenia.

Head Office of internal Medicine Program Study
Angsoka Building 4th floor, Sanglah Hospital, Denpasar, Bali
Telp. (0361) 246274 Fax. (0361) 235982
email: internaudayana@gmail.com