PROGRAM STUDY OF INTERNAL MEDICINE

Udayana University School of Medicine / Sanglah General Hospital

Loading
  • Kunjungan ke Panti Asuhan

  • Pelantikan Sp.P.D.

  • Mini Simpo

  • BAGUS 2018

  • Pemilihan Wakil Lurah

  • PKB XXX 2022

  • Current
  • Kunjungan ke Panti Asuhan
  • Pelantikan Sp.P.D.
  • Mini Simpo
  • BAGUS 2018
  • Pemilihan Wakil Lurah
  • PKB XXX 2022

KULIAH KHUSUS OLEH Prof. Dr. dr. Ketut Suwitra, SpPD, K-GH

05 January 2022, by SUBAGIARTHA
KULIAH KHUSUS OLEH Prof. Dr. dr. Ketut Suwitra, SpPD, K-GH

      Hemodialisis merupakan prosedur kedokteran dan salah satu modalitas terapi yang dapat dipergunakan dalam membantu pasien dengan penyakit ginjal kronik stadium akhir. Pemilihan modalitas hemodialisis sebagai terapi perlu dipahami lebih lanjut terkait indikasi, kontra indikasi, peresepan dan adekuaisi terhadap para dokter Spesialis Penyakit Dalam dalam menangani pasien pasien dengan penyakit ginjal kronik.

      Pada Hari Rabu, 27 Oktober 2021, telah diberikan kuliah khusus  oleh Prof. Dr. dr. Ketut Suwitra, SpPD, K-GH tentang “Praktis Sehari-Hari Tentang Hemodialisis Fokus pada Indikasi, Inisiasi, Peresepan, dan Adekuasi” yang diadakan melalui secara daring melalui webex meeting. Adapun tujuan pemberian kuliah khusus ini adalah untuk mengetahui lebih mendalah syarat-syarat yang perlu diperhatikan apabila seorang dokter Spesialis Penyakit Dalam ingin memberikan terapi hemodialisis terhadap seorang pasien yang menderita penyakit ginjal kronik tahap akhir. Dalam kuliah khusus ini menjelaskan mulai dari gambaran secara umum mengenai terapi hemodialisis, indikasi serta kontra indikasi pemberian terapi hemodialisis, cara menuliskan pereseran hemodalisis serta bagaimana cara mengetahuai apakah hemodialisis yang diberikan sudah adekuat atau tidak. Hal ini perlu dipahami agar seorang dokter dapat memberikan terapi hemodialisis yang baik terhadap pasien serta memberikan hasil yang baik karena terkadang pasien dengan penyakit ginjal kronik sering mengalami depresi terkait penyakit yang dialaminya. Kesimpulan yang dapat diambil dalam kuliah ini adalah “Hemodialisis yang baik akan memperpanjang serta meningkatkan kualitas hidup pasien dengan penyakit ginjal kronik tahap akhir”.

Head Office of internal Medicine Program Study
Angsoka Building 4th floor, Sanglah Hospital, Denpasar, Bali
Telp. (0361) 246274 Fax. (0361) 235982
email: internaudayana@gmail.com