PROGRAM STUDY OF INTERNAL MEDICINE

Udayana University School of Medicine / Sanglah General Hospital

Loading
  • Kunjungan ke Panti Asuhan

  • Pelantikan Sp.P.D.

  • Mini Simpo

  • BAGUS 2018

  • Pemilihan Wakil Lurah

  • PKB XXX 2022

  • Current
  • Kunjungan ke Panti Asuhan
  • Pelantikan Sp.P.D.
  • Mini Simpo
  • BAGUS 2018
  • Pemilihan Wakil Lurah
  • PKB XXX 2022

Lomba Kesenian HUT RSUP Sanglah ke-59

07 January 2019, by I Putu Fajar Sukma Jaya P, Wayan Giri Putra S
Lomba Kesenian HUT RSUP Sanglah ke-59

Untuk menjadi seorang residen di bagian penyakit dalam FK Udayana/RSUP Sanglah, selain dibutuhkan kemampuan kognitif dan analisis yang baik, juga diperlukan kemampuan dalam bidang soft skill. Residen dari bagian penyakit dalam sudah terkenal memiliki kemampuan yang tinggi dalam bidang soft skill. Dalam hal ini adalah dari bidang kesenian.


Pada acara HUT RSUP Sanglah ke-59, residen penyakit dalam menyumbangkan banyak kontingennya dalam lomba lomba kesenian yang dilaksanakan. Adapun lomba yang dilaksanakan dalam bidang kesenian adalah:

1. Lomba Fotografi dengan PIC dr. Kurniawan, dengan dr I Made Kristya Permana sebagai peserta, yang berlangsung dari tanggal 9-30 Desember 2018

2. Lomba Mesatua Bali dengan PIC sekaligus peserta dr. Waying Ariatesta Arisova yang berlangsung tanggal 14 Desember 2018

3. Lomba Mecepat dengan PIC dr. Sista Widyautama, dengan dr Wira Nugraha dan dr Ayu Bidani sebagai peserta, yang berlangsung tanggal 14 Desember 2018

4. Lomba Mekakawin dengan PIC dr. Sista Widyautama, dengan dr Sista dan dr Sri Ariani Putri sebagai peserta, yang berlangsung tanggal 14 Desember 2018

5. Lomba Busana Adat Bali ke Pura dengan PIC dr. Fajar Sukmajaya, dengan dr Wisnu Mataram dan dr Ida Ayu Pradnya Paramita sebagai peserta, yang berlangsung tanggal 14 Desember 2018

6. Lomba Video Lucu dengan PIC dr. Edwin Sridana yang berlangsung pada tanggal 6-25 Desember 2018

7. Lomba Band dengan PIC dr. Arya Dwipayana yang menampilkan RB Band (dr Pande Made Juniarta, dr IGP Hery Sikesa, dr Arya Dwipayana, dr Eko, dr Dika Wisnu Prabawa), yang berlangsung pada tanggal 28 Desember 2018

8. Lomba Vocal Group dengan PIC dr. Saraswati Laksmi Dewi yang menampilkan tim Melodi Interna (dr Adi Suparta, dr Raya, dr Yaditta, dr Dewa Sidharta, dr Arya Dwipayana, dr Abigail, dr Nicholas, dr Dewi Laksmi, dr Paramita, dr Meryl, dr Tika, dr Dika, dr Vitri, dr Gizha dan dr Aswin) yang berlangsung pada tanggal 28 Desember 2018

9. Lomba Menghias Ruangan dengan PIC dr. Kurniawan Adi Prabowo yang berlangsung pada tanggal 28 Desember 2018

10. Lomba Penjor dengan PIC dr. IB Verry Kusumaningrat, yang menampilkan dr IB Verry, dr Sista, dr Yudha, dr Waying, dr Marciyasa, dr Padma, dr Martha, dan Gede Putra sebagai peserta yang berlangsung pada tanggal 28 Desember 2018


Residen penyakit dalam yang tampil dalam lomba kesenian ini mendapatkan tanggapan yang meriah dari penonton. Hal ini disebabkan karena semua kontingen residen yang mengikuti lomba lomba kesenian ini telah melakukan persiapan sejak lama dan tentu saja hasil akhir dari persiapan tersebut sangat memuaskan, dimana residen penyakit dalam mendapatkan prestasi berupa Juara 2 Lomba Fotografi, Juara 2 Lomba Video Lucu, Juara 2 Lomba Band, Juara 2 Lomba Vocal Group dan Juara 2 pada Lomba Menghias Ruangan.


Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan residen penyakit dalam tidak hanya dapat mengobati pasien dengan baik dan komprehensif, tetapi juga dapat memiliki soft skill yang khususnya dari bidang kesenian, yang kedepannya dapat dimanfaatkan di dalam kehidupan bermasyarakat.

Head Office of internal Medicine Program Study
Angsoka Building 4th floor, Sanglah Hospital, Denpasar, Bali
Telp. (0361) 246274 Fax. (0361) 235982
email: internaudayana@gmail.com